Yuk Ketahui Berbagai Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan

 

 

 Khasiat serta manfaat kunyit sebagai rempah-rempah biasa digunakan dalam masakan di negara asia. Manfaat kunyit yang sering dimanfaat sebagai bumbu dalam masakan sejenis gulai, yang juga digunakan untuk memberi warna kuning pada masakan atau sebagai bahan pengawet alami, produk farmasi dengan bahan utama kunyit juga, mampu bersaing dengan berbagai macam obat paten.

Kunyit berkhasiat untuk membersihkan badan, mendinginkan badan, merangsang, mempengaruhi bagian perit khususnya pada lambung, mengeluarkan gas berlebih pada usus, mencegah penggumpalan darah dan menghentikan pendarahan, selain digunakan sebagai bahan untuk membuat obat-obatan kunyit juga umum digunakan sebagai bahan untuk menyedapkan masakan, kunyit juga mempunyai prospek yang baik pada sektor industri yaitu digunakan sebagai bahan untuk membuat minyak, ekstrak, pati, minuman, makanan, produk farmasi, dan kosmetika.

Kunyit mengandung senyawa yang berkhasiat sebagai obat, yang dikenal sebagai kurkuminoid yang terisi dari kurkumin, 10% desmetoksikumin, dan 1-5% bisdesmetoksikurkumin, dan zat-zat yang bermanfaat lainnya seperti kandungan minyak atsiri yang terdiri dari sabinen, borneol, keton sesquiterpen, turmeron, sineil, 25%zingiberen, 60% tumeon, dan felandren. selain itu kunyit juga memiliki kandungan 1-3% lemak, 3% karbohidrat, 8% pati, 30% protein, 45-55% vitamin  dan kandungan garam -garam mineral lainnya seperti fosfor, kalsium, dan zat besi.

Kandungan utama pada kunyit adalah minyak atsiri dan kurkumin yang berguna untuk pengobatan hepatitis, gangguan pencernaan, antioksidan, anti kolestrol, anti mikroba, anti tumor (menginduksi apostosis), anti HIV, anti invasi, anti rheumatoid arthritis (rematik), usus buntu, diabetes melitus,  Disentri, tifus, sakit keputihan; perut mulas saat haid, haid tidak lancar, memperlancar ASI, cangkrang (waterproken), amandel, berak lendir, dan morbili.

Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan

Kunyit juga sering digunakan sebagai bahan untuk membuat obat anti septik, anti kejang, dan anti gatal, serta mengurangi pembengkakan selapit lendir mulut. Kunyit juga diminum dalam bentuk ekstrak atau digunakan sebagai salep untuk mengobati terkilir atau bengkak, serta dikonsumsi juga dalam bentuk perasan yang disebut filtrat. Kunyit juga memiliki khasiat untuk mengobati hidung yang tersumbat dengan cara membakar kunyit lalu menghirupnya.

Kunyit juga berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai hal yang berhubungan dengan penyimpangan kinerja ginjal, terutama pada beberapa kasus yang dimlai dengan tanda-tanda mata tidak tahan dengan sinar dan bau badan tidak sedap. Jangan lupa gunakan dr laser terapi agar semakin sehat.

Kunyit dapat membantu masalah diatas dengan efektif dengan cara meminum satu gelas jus kunyit (buang ampasnya), selama dua minggu berturut-turut.

Cara Membuat Jus Kunyit:

  • Ambil satu genggam kunyit, cuci dan kupas
  • Blender atau parut dengan tambahan air secukupnya
  • Rebus 2-3 kali sampai memuai
  • Tambahkan garam 1/4 sendok makanan
  • Saring lalu peras
  • Tambahkan air perasan jeruk nipis 1-3 sesuai keinginan
  • Tambahkan madu atau gula
  • Minum dalam keadaan hangat.

Ramuan ini sangat bermanfaat untuk membantu menyembukan flu dan demam khususnya pada ibu-ibu yang sedang hamil, cukup sekali dua kali minum biasanya bisa langsung sembuuh, sehingga ibu-ibu hamil bisa terhindar dari penggunaan obat-obatan warung yang mengandung bahan kimia yang dapat berbahaya bagi kesehatan bayi dalam kandungannya.

Jika dikonsumsi oleh ibu hamil dalam porsi tertentu dipercaya dapat membantu bayi lahir dengan bersih dari lemak-lemak yang biasanya menutupi atau menempel pada seluruh bagian tubuh bayi.

Postingan populer dari blog ini

Resep Jamu Merpati Kolongan yang Bagus

Cara membuat jamu merpati balap sprint terbang cepat

Cara Membasmi Rayap dengan Solar